Hari Pertama Kunjungan Tatap Muka, Ratusan Keluarga WBP Datang Ke Lapas Narkotika Yogyakarta

WhatsApp Image 2024 04 11 at 4.11.59 PM

YOGYAKARTA - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Yogyakarta Kanwil Kemenkumham DIY menyelenggarakan acara kunjungan tatap muka bagi warga binaan dan keluarganya dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Acara ini menjadi momen berharga di tengah suasana suka cita menyambut hari kemenangan. Kunjungan tatap muka pada hari pertama ini dihadiri oleh 621 orang keluarga WBP.

Pada acara tersebut, warga binaan yang telah menjalani proses rehabilitasi di Lapas Narkotika Yogyakarta diberikan kesempatan untuk bertemu langsung dengan keluarga mereka. Tatap muka ini tidak hanya menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi antara warga binaan dan keluarga, tetapi juga sebagai bentuk dukungan moral dalam proses pemulihan mereka.

Kepala Lapas Narkotika Yogyakarta, Porman Siregar, mengungkapkan pentingnya acara kunjungan tatap muka ini dalam mendukung reintegrasi sosial warga binaan ke dalam masyarakat. "Melalui kesempatan ini, kami berharap dapat memberikan dukungan dan motivasi kepada warga binaan untuk tetap kuat dan berkomitmen dalam menjalani proses rehabilitasi," ujarnya.

Para petugas Lapas Narkotika Yogyakarta pun turut berperan aktif dalam mensukseskan acara ini dengan memberikan pengawasan dan bantuan teknis yang diperlukan. Mereka berharap bahwa melalui kegiatan ini, warga binaan dapat merasakan dukungan dan kasih sayang dari keluarga serta merasa termotivasi untuk tetap menjalani proses rehabilitasi dengan baik.

Dengan diselenggarakannya acara kunjungan tatap muka ini, Lapas Narkotika Yogyakarta menunjukkan komitmennya dalam memberikan perlakuan yang manusiawi dan memperhatikan aspek sosial bagi warga binaan.

 


logo besar kuning
 
LAPAS NARKOTIKAKELAS IIA YOGYAKARTA
KANWIL KEMENKUMHAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Jl. Kaliurang No.Km.17, Area Sawah, Pakembinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55582
0274-895433 ~ 08980040055

Email Kedinasan
 lpn.yogyakarta@kemenkumham.go.id

Email Kehumasan
lapasnarkotika0@gmail.com

Hari ini107
Kemarin112
Minggu ini107
Bulan ini2202
Total 31648

20-05-2024